Dapatkan pinjaman pernikahan dan syariah dengan nominal Rp 5.000.000 s/d Rp 50.000.000 dengan tenor 3-12 bulan. Melalui fintech P2P Lending anda bisa mengajukan pembiayaan dalam rangka melaksanakan pesta pernikahan.
Pernikahan menjadi moment terpenting bagi setiap pasangan, tentunya demikian pula bagi kita. Tidak heran jika kita berusaha mempersiapkan segala kebutuhan secara matang dan mendetail jauh-jauh hari sebelum hari H. Kendati demikian terkadang biaya pernikahan melebihi dari uang yang telah kita persiapkan. Dalam kondisi seperti ini mencari pinjaman tunai menjadi salah satu solusi terbaik agar proses penikahan kita berjalan lancar sesuai rencana.
Pinjaman Pernikahan Online Tanpa Jaminan
Menjawab persoalan di atas saat ini terdapat perusahaan fintech P2P Lending yang dapat anda jadikan sebagai sarana memperoleh pinjaman untuk biaya pernikahan. Melalui Investree anda bisa mengajukan pinjaman untuk kebutuhan pernikahan secara online.
Platform | Investree |
---|---|
Perusahaan | PT Investree Radhika Jaya |
Terdaftar OJK | Ya, S-2492/NB.111/17 |
Jenis Pinjaman | Pinjaman Pernikahan |
Plafon Pinjaman | Rp 5 juta - Rp 50 juta |
Jangka Waktu | 3-12 bulan |
Persetujuan Aplikasi | 3 Hari |
Metode Pengajuan | Online |
Suku bunga | 0,90% - 2,20% |
Jaminan | Tidak diperlukan |
Dokumen Pengajuan Pinjaman Pernikahan Melalui Investree
Proses pengajuan pinjaman online melalui Investree hampir sama dengan pengajuan aplikasi kredit ke fintech P2PL lainnya. Selain mengisi formulir seperti Data Diri, Kontak dan Domisili, Data Kerabat Dekat, serta Data Pekerjaan dan Rekening Bank calon peminjam juga diwajibkan menyertakan (upload) beberapa dokumen berikut.
E-KTP (Scan) |
Nomor Pokok Wajib Pajak |
Cover Buku Tabungan |
Bukti penghasilan (Slip Gaji Terakhir) |
Bukti pembayaran gaji ke rekening bank 3 bulan terakhir |
Surat keterangan pekerjaan (tetap/ kontrak) |
Pas Foto |
Kartu Tanda Pengenal Karyawan |
Nb: Agar proses pengajuan aplikasi berjalan lancar, dokumen di atas sebaiknya anda persiapkan terlebih dahulu dalam bentuk JPG.
Biaya dan Suku Bunga
Memperoleh pinjaman dengan bunga rendah menjadi salah satu tujuan setiap peminjam. Pun demikian suku bunga pinjaman pernikahan yang dibebankan bagi debitur khususnya melalui investree berkisar antara 0,90% – 2,20% flat per bulan yang ditentukan berdasar credit score.
Suku Bunga | 0,90%- 2,20% |
Administrasi | Ya. N/A |
Persetujuan Kredit | - |
Asuransi | - |
Materai | N/A |
Pelunasan sebelum jatuh tempo | - |
Denda Keterlambatan | N/A |
Biaya Lainnya | - |
Pada dasarnya selain suku bunga, Investree hanya membebani biaya administrasi bagi peminjam. Kendati demikian tidak menutup kemungkinan terdapat biaya lain yang menjadi resiko seorang debitur.
Investree Juga Menawarkan Pinjaman Syariah
Selain pinjaman untuk kebutuhan pernikahan, investree juga bisa anda jadikan sebagai sarana mengajukan pembiayaan syariah. Sayangnya saat ini pinjaman syariah baru diberikan dalam bentuk pembiayaan bisnis/ usaha. Melalui platform Investree kita bisa memperoleh pinjaman usaha tanpa riba dan bunga. Hanya saja imbal balik jasa keuangan disini diwujudkan dalam bentuk biaya administrasi yang kompetitif dan ditentukan berdasarkan penilaian credit scoring modern.
Meski Investree dapat menjadi media terbaik dalam memperoleh pinjaman pernikahan dan syariah namun perlu kita perhatikan cara kerja perusahaan ini memberikan pembiayaan. Sebagai marketplace P2P Lending kebutuhan dana tunai seperti yang anda harapkan belum tentu bisa dikumpulkan.